CONTOH PANDUAN ACARA WISUDA TPA


PANDUAN ACARA
PROSESI WISUDA AL-QUR’AN SDIT, PURNA SANTRI SDIT dan SMP
PONDOK PESANTREN DARUL-HIKMAH
TAHUN PELAJARAN 2010/2011
Assalamu’alaikum Wr. Wb
Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, inilah Santri Al-Qur’an SDIT, Santri SDIT dan SMP PONDOK PESANTREN DARUL-HIKMAH TAHUN PELAJARAN 2010/2011
Hadirin yang berbahagia,
Teriring ucapan syukur ke hadirat Ilahi Robbi, serta untaian Shalawat dan salam atas Nabi Junjungan terkasih, Rasulullah Muhammad SAW. Pada Tahun Pelajaran 2010/2011 PONDOK PESANTREN DARUL-HIKMAH mewisuda santri Al-Qur’an SDIT, Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT), Sekolah Menengah Pertama Terpadu (SMP-T).
Adapun santri yang akan diwisuda terdiri atas:
1. Santri Al-Qur’an SDIT Darul-Hikmah berjumlah 21 orang
2. Santri SDIT Darul-Hikmah berjumlah 16 orang
3. Santri SMP-T Darul-Hikmah berjumlah 18 orang
Sehingga seluruh peserta wisuda berjumlah 55 orang santri
Bapak ibu dan hadirin yang berbahagia inilah para wisudawan santri Darul Hikmah, para wisudawan dimohon menempatkan diri.
................. (calon wisudaan memasuki ruangan)
Selanjutnya, Kepada Yang Terhormat,
Ketua Yayasan Darul Hikmah Al Insaniyah
Kepala SMP Darul-Hikmah Pakem
Kepala SDIT Darul-Hikmah
Berkenan menempatkan diri, ………….. Hadirin dimohon berdiri! (Hakim memasuki ruangan)
…………………………Hadirin dipersilahkan duduk kembali!
MC: Pembukaan Sidang WISUDA SANTRI ANGKATAN KEENAM PONDOK PESANTREN DARUL-HIKMAH, TAHUN PELAJARAN 2010/2011 oleh Kepala SMP Darul-Hikmah. (Hakim Sidang Wisuda).
Hakim: ASSALAMU ALAIKUM WR. WB.,
YANG TERHORMAT, SIDANG TERBUKA WISUDA AL QUR`AN, DAN PURNA SANTRI SDIT dan SMP PONDOK PESANTREN DARUL-HIKMAH
DENGAN MENGHARAP RIDHO DARI ALLAH SWT, DAN DENGAN MEMBACA BISMILLAHIRRAHMANIRRAHIIM”
MAKA SIDANG TERBUKA WISUDA AL QUR`AN, PURNA SANTRI SDIT dan SMP PONDOK PESANTREN DARUL-HIKMAH PONDOK TAHUN PELAJARAN 2010/2011 PADA HARI AHAD TANGGAL 25 RAJAB 1432 H BERTEPATAN DENGAN 27 JUNI 2011, KAMI NYATAKAN “DIBUKA”.
(palu diketuk 1X)
SELANJUTNYA KAMI PERSILAKAN KEPADA PIMPINAN SIDANG UNTUK MEWISUDA PARA WISUDAWAN/WATI.
MC: Selanjutnya kami persilahkan kepada Kepala SDIT untuk berkenan mewisuda dan memindahkan tali wisuda santri Al Qur`an, Santri SDIT dan SMP DARUL-HIKMAH. Dilanjutkan penyerahan samir oleh Kepala SMP Darul Hikmah dan ijazah oleh ketua Yayasan Darul Hikmah Al Insaniyah.
1. Inilah wisudawan Santri Al Qur`an SDIT Darul-Hikmah
Wisudawan pertama atas nama….. (Disebutkan namanya lengkap termasuk orang tua)
Dokumentasi Wisuda. Kepada yang terhormat Kepala SMP, Kepala SDIT dan Ketua Yayasan Darul-Hikmah Al Insaniyah dimohon menempatkan diri guna pengabadian gambar.
2. Selanjutnya inilah wisudawan Purna Santri SDIT Darul-Hikmah
Wisudawan pertama atas nama….. (Disebutkan namanya lengkap termasuk orang tua)
Dokumentasi Wisuda. Kepada yang terhormat Kepala SMP, Kepala SDIT dan Ketua Yayasan Darul-Hikmah Al Insaniyah dimohon menempatkan diri guna pengabadian gambar.
3. Selanjutnya inilah wisudawan Purna Santri SMP Darul-Hikmah
Wisudawan Pertama atas nama….. (Disebutkan namanya lengkap termasuk orang tua)
Dokumentasi Wisuda. Kepada yang terhormat Kepala SMP dan SMA-T, Kepala SDIT dan Ketua Yayasan Darul-Hikmah Al Insaniyah dimohon menempatkan diri guna pengabadian gambar.
Berikutnya adalah PEMBACAAN IKRAR WISUDAWAN-WISUDAWATI dipandu oleh Shita Nurdianti (Ket: Ikrar Santri dipandu oleh santri yang ditunjuk)
Pemberian Penghargaan Wisudawan Terbaik…
ü Dari unit SDIT sebagai santri berprestasi Terbaik dan Teladan diraih oleh Yunus Khalish
· Kepada wisudawan terbaik beserta orang tua/wali dipersilakan untuk naik ke panggung!
· Kepada yang terhormat Bapak Kepala SDIT untuk berkenan menyerahkan penghargaan kepada wisudawan terbaik dari SDIT.
· Kepada wisudawan terbaik beserta orang tua/wali dipersilahkan kembali ke tempat.
ü Dari unit SMP-T diraih oleh ……………………………………………………….
· Kepada wisudawan terbaik beserta orang tua/wali dipersilakan untuk naik ke panggung!
· Kepada yang terhormat Ibu Kepala SMP dan SMA-T untuk berkenan menyerahkan penghargaan kepada wisudawan terbaik dari SMP-T
· Kepada wisudawan terbaik beserta orang tua/wali dipersilahkan kembali ke tempat.
Penutupan Sidang, Kepada yang terhormat Kepala SMP Darul-Hikmah Pakem. (Hakim Sidang Wisuda) dipersilahkan.
Hakim: DEMIKIAN SIDANG TERBUKA WISUDA AL QUR`AN,DAN PURNA SANTRI SDIT, dan SMP PONDOK PESANTREN DARUL-HIKMAH DENGAN MEMBACA “ALHAMDULILLAHIRRABBILALAMIN” KAMI NYATAKAN “DITUTUP”.
(palu diketuk 3X)
WASSALAMUALAIKUM WR. WB
MC: Kepada yang terhormat Ketua Yayasan Darul-Hikmah Al Insaniyah, Kepala SMP serta SDIT Darul-Hikmah diperkenankan meninggalkan panggung sidang, hadirin dimohon berdiri!
Demikianlah acara prosesi Wisuda Santri Angkatan keenam Pondok Pesantren Darul-Hikmah, TAHUN PELAJARAN 2010/2011. Semoga para wisudawan-wisudawati dapat mengamalkan ilmunya untuk kejayaan Islam. Amin.
Wasaalamu’alaikum Wr. Wb.
Panitia Wisuda Ponpes Darul Hikmah Yogyakarta
Tahun 2011

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "CONTOH PANDUAN ACARA WISUDA TPA"

Posting Komentar